SURABAYA: PT Pelindo III mencatat arus penumpang baik domestik maupun internasional yang melalui terminal penumpang di sejumlah pelabuhan yang dikelolanya hingga triwulan III/ 2011 mencapai 2,8 juta orang atau 133% dari target 2,11 juta orang.
Dari jumlah itu arus penumpang internasional mencapai 53.611 orang atau 168% dari patokan target sebesar 31.908 orang.
Kepala Humas PT Pelindo III Edi Priyanto mengatakan arus kunjungan penumpang internasional khususnya wisman terjadi kenaikan signifikan disebabkan meningkatnya arus penumpang wisata yang melalui Pelabuhan Tanjung Emas-Semarang, Benoa-Bali, dan Lembar-Lombok.
“Pelabuhan Benoa merupakan pintu masuk wisatawan asing ke Bali. Turis asing yang melalui pelabuhan itu sangat dominan untuk singgah” kata Edi kepada Bisnis hari ini.
Edi menerangkan tercatat jumlah kunjungan wisman melalui Pelabuhan Benoa hingga triwulan III/2011 atau Januari-September 2011 mencapai 25.302 orang atau telah melampaui target.
“Totalnya telah terealisir 126% dari yang ditargetkan sebesar 20.113 orang.”
Khusus Pelabuhan Lembar sendiri sebagai pintu masuk ke pulau lombok, tercatat arus wisman mencapai 16.036 orang atau terealisir 417% dari yang dianggarkan yaitu 3.850 orang.
Wisman itu di Lombok mengunjungi objek wisata dan keindahan di Pulau Lombok, seperti Pantai Senggigi, Gilitrawangan, Pantai Kuta Lombok, Tanjung A’an, Pura Batu Bolong., Narmada Park (Taman Narmada) dan Air Terjun Sindang Gila. (K21/TW)